Subscribe Us


 

RT RW Garda Terdepan Wujudkan Bandung Utama


MEDIASAKSINEWS -- Pelantikan Pengurus RT dan RW Kelurahan Sekeloa periode 2026–2031 menjadi momentum penguatan peran kewilayahan dalam mewujudkan Bandung Utama. 

Acara yang digelar Rabu, 7 Januari 2025 tersebut dihadiri langsung Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan, bersama unsur Forkopimcam dan tokoh masyarakat.

Pada kesempatan itu, Farhan menyampaikan apresiasi dan rasa hormat yang mendalam kepada seluruh ketua RT, RW, serta pengurus yang telah bersedia mengabdikan diri bagi masyarakat. Ia menyebut jabatan RT dan RW sebagai pekerjaan sosial yang sarat nilai kemanusiaan.

“Saya selalu berkeyakinan bahwa pekerjaan ketua RT dan RW ini adalah pekerjaan yang banyak amal jariahnya,” ujar Farhan.

Menurutnya, RT dan RW merupakan garda terdepan dalam struktur sosial Kota Bandung. Meski tidak berada dalam hierarki komando pemerintahan, perannya sangat menentukan keberhasilan penerapan kebijakan di tingkat masyarakat.

Farhan mengatakan, tanpa struktur sosial seperti RT dan RW, aturan hukum akan sulit diterapkan secara efektif. Kepatuhan warga tumbuh dari kedekatan sosial yang dibangun di lingkungan masing-masing.

“Tanpa struktur sosial, tidak ada alasan satu orang pun untuk patuh. Di sinilah pentingnya RT dan RW,” ungkapnya.

Ia juga menjelaskan, menjadi ketua RT atau RW akan mengubah sudut pandang seseorang. Dari yang sebelumnya fokus pada kepentingan pribadi, kini harus memikirkan kondisi seluruh warga.

Farhan mengaku tidak memiliki hubungan hierarki langsung dengan RT dan RW, melainkan hubungan kemitraan yang dibangun atas dasar kerja sama dan saling pengertian.

“Saya tidak bisa memerintah RT dan RW. Saya hanya bisa mengajak kerja sama,” katanya.

Farhan menyampaikan terima kasih kepada para mantan ketua RT dan RW serta mereka yang kembali menjabat. Ia menyebut pengabdian tersebut sebagai bagian penting dalam menjaga stabilitas sosial Kota Bandung. (red)**



Sumber; Diskominfo Kota Bandung



Posting Komentar

0 Komentar